Rabu, 12 Oktober 2011

kelebihan dan kekurangan e-Commerce dan e-business

E-Commerce
Dengan adanya E-commerce ini perusahaan memperoleh manfaat salah satunya adalah peningkatan dalam rantai pasokan. Sebelum adanya E-commerce, supply chain dilakukan secara sederhana atau tradisional, dan terakhir Retailer , yaitu dari Supplier adalah Konsumen. Namun dengan adanya E-commerce rantai tersebut dapat dihilangkan oleh E-commerce, dengna begitu, penyampaian barang pada konsumen bisa lebih cepat. Manfaat dari e commerce bagi supply chain antara lain:
  • Dapat meningkatkan hubungan atau relasinya dengan konsumen secara langsung,
  • Mengurangi biaya dalam pengiriman atau penyaluran barang dari produsen konsumen.
  • Mengurangi waktu menunggu (idle time) karena baik barang baku maupun barang jadi memiliki waktu lebih cepat.
  • Mengurangi biaya-biaya lain, seperti biaya komunikasi.
Dalam e- supply-chain menegement ada 3 prinsip dasar yang harus diperhatikan yaitu:
  • Memperlakukan informasi sama persis dengan menejemen inventory, 
  • Perhatian terhadap aspek online dan real time, 
  • Menjaga kepercayaan dan sikap profesionalisme untuk tetap menjaga hubungan dengan para mitra bisnis.
Sedangkan kekurangan e-Commerce adalah:
  • Menggunakan internet yang tidak mungkin di akses di seluruh kota khusunya daerah pedalaman.
  • Penjelasan mengenai item hanya sedikit hanya meliputi dasar-dasar item tersebut.
  • Tampilan webnya sangat monoton.
  • Barang yang di jual tidak di tampilkan seluruhnya.
  • Jika item yang di jual kurang bagus dengan spesifikasi maka pihak pembeli masih binggung komplain.

E-Business
Kelebihan E-business
  • Revenue Stream (aliran pendapatan) baru yang mungkin lebih menjanjikan dan tidak bisa ditemui di sistem transaksi tradisional.
  • Dapat meningkatkan market exposure (pangsa pasar).
  • Menurunkan biaya operasional (operating cost).
  • Melebarkan jangkauan (global reach).
  • Meningkatkan customer loyality.
  • Memperpendek waktu produksi.
  • Meningkatkan value chain (mata rantai pendapatan)
Kekurangan  E-Businnes
  • Pencurian informasi rahasia yang berharga. Gangguan yang timbul bisa menyingkap semua informasi rahasia tersebut kepada pihak-pihak yang tidak berhak dan dapat mengakibatkan kerugian yang besar bagi si korban.
  • Kehilangan kesempatan bisnis karena gangguan pelayanan. Kesalahan ini bersifat kesalahan non-teknis seperti aliran listrik tiba-tiba padam atau jaringan yang tidak berfungsi. 
  • Kehilangan kepercayaan dari para konsumen. Ini karena berbagai macam faktor seperti usaha yang dilakukan dengan sengaja oleh pihak lain yang berusaha menjatuhkan reputasi perusahaan tersebut.
  • Penggunaan akses ke sumber oleh pihak yang tidak berhak. Misalkan pembobolan sebuah sistem perbankan oleh hacker, kemudian memindahkan sejumlah rekening orang lain ke rekeningnya sendiri. 
  • Kerugian yang tidak terduga. Disebabkan oleh gangguan yang dilakukan dengan sengaja, ketidakjujuran, praktek bisnis yang tidak benar, dan kesalahan faktor manusia atau kesalahan sistem elektronik..
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar